Langsung ke konten utama

COMPRESSOR WASH STANDARD OPERATING PROCEDURE

PROSEDUR PENCUCIAN GT COMPRESSOR SECARA OFF-LINE GUNA MENDAPATKAN HASIL MAKSIMAL


* Semua prosedur pencucian harus menuruti petunjuk dari pembuat/pabrikan Gas Turbine !


  1. Pastikan tanki untuk keperluan pencucian telah diisi dengan air demin sesuai kebutuhan (perhatikan petunjuk OEM/Manual Book)
  2. Isi/masukkan Turboklenz atau Protoklenz (sesuai mana yang akan digunakan), umumnya OEM Operating Manual telah menentukan berapa banyak jumlah chemical yang akan dibutuhkan untuk setiap pencucian atau sudah disesuaikan pada ukuran atau flowrate washing skid
  3. Pastikan bahwa GT telah menjalani proses cooling down sesuai petunjuk OEM Operating Manual (Umumnya dibutuhkan kurang lebih 9 jam pada kondisi temperatur whell space ±100°C)
  4. OPTIONAL STEP atau sebagai langkah pendahuluan sebelum menjalankan Off-line wash, bersihkan terlebih dahulu dengan tangan yaitu Bell mouth, Struts, dan IGV (Inlet Gate Vanes), gunakan lap lembut dan dibubuhi chemical Protoklenz secukupnya lalu dilapkan pada permukaan yang kotor. Pastikan bahwa lap tidak akan meninggalkan sisa kotoran pada permukaan yang dilap. Catatan: Gunakan kacamata pelindung dan sarung tangan serta pakaian pelindung (wearpack) ketika menangani chemicals untuk mencegah resiko terkena pada kulit mencegah iritasi, khususnya pada kulit sensitif.
  5. Persiapkan Gas Turbine untuk proses pencucian sesuai OEM Operating Manual, termasuk petunjuk pembukaan drain, vanes, dan sebagainya sesuai instruksi.
  6. Start Turbine pada mode CRANK dan sesuaikan speed pada OFF-LINE WASH putaran Crank.
  7. Injeksikan air saja ke dalam kompressor selama 2-3 menit sebagai Pre-Wash untuk membersihkan kontaminan ringan berupa debu, kotoran yang larut dalam air agar ketika chemical digunakan lebih maksimal hanya untuk membersihkan kotoran/deposit yang sulit dan langsung di drain.
  8. Pemberian chemical dilakukan, yaitu injeksikan larutan chemical dengan perbandingan 1:4 chemical dan air demin. Misalnya; Untuk larutan 200 Liter maka dibutuhkan 40 Liter chemical/detergen + 160 liter demin water. Dan untuk 400 liter larutan detergent, perbandingannya 80 liter detergen + 320 liter demin water.
  9. Setelah 30 detik STOP Turbine Crank dan lanjutkan menginjeksikan larutan chemical hingga 3 sampai 5 menit. Dengan laju alir (flow rate): ± 159 liter/menit (42 US GPM)
  10. Biarkan selama 20 – 25 menit untuk memberikan contact time (soaking).
  11. Kemudian Turbine dijalankan lagi pada putaran CRANK dan tingkatkan kecepatan pada cranking speed selama ± 10-15 menit.
  12. Setelah itu lakukan pembilasan sesuai petunjuk OEM Operating Manual, yaitu injeksikan air demin selama umumnya sekitar 20 menit.
  13. Proses pencucian sudah selesai ketika larutan sudah terbuang keluar secara keseluruhan. Periksa larutan drain dengan TDS Meter umumnya pembilasan/rinsing dianggap bersih jika TDS mencapai 50µS/cm. Jika TDS Meter tidak tersedia maka cukup dilihat bahwa cairan pembilasan sudah bening dan tidak mengandung kotoran.
  14. Proses pencucian OFF-LINE dapat diulang tergantung pada perkiraan tingkat kekotoran compressor, yaitu bila turbine tidak dibersihkan dalam jangka waktu lama dan derating sudah sangat significant. Maka ulangi langkah 6, 8, 9, 10, 11, 12, 13 tersebut diatas.
  15. Setelah proses pencucian tersebut diatas selesai lakukan proses pengeringan pada putaran crank, dan catat lamanya waktu pengeringan, dan setelah kering lalu stop.
  16. Normalisasi Unit pasca pencucian sesuai petunjuk OEM
  17. Setelah itu RE-START Gas Turbine pada normal operating mode.
  18. Catat output (MW) sebelum dan sesudah cleaning pada setiap kali pencucian dilakukan untuk bahan evaluasi performa GT. 
CATATAN:

  • Dalam kasus terlalu beratnya fouling/kotoran dan bila diketahui bahwa kotoran sangat sulit untuk dibersihkan maka gunakan terlebih dulu TURBOKLENZ sebagai tahap pertama, lalu diulangi pada tahap kedua dengan menggunakan PROTOKLENZ dengan prosedur yang sama guna mendapatkan hasil yang lebih maksimal. JANGAN MENCAMPURKAN kedua jenis chemical itu secara bersamaan, pastikan ketika peralihan dari TURBOKLENZ ke PROTOKLENZ, tangki chemical, pipa saluran, dan nozzle alat penyemprot dibersihkan dengan cara dibilas bersih dengan air. 
  • Pada kasus umum penggunaan PROTOKLENZ lebih daripada cukup untuk membersihkan dengan sempurna GT anda secara rutin.
  • Untuk selanjutnya pelaksanaan OFF-LINE washing sebaiknya dilakukan secara teratur setidaknya sekali dalam 6 – 8 minggu cukup dengan PROTOKLENZ dan penggunaan TURBOKLENZ hanya pada kasus kondisi fouling/kotoran yang berat.

Berdasarkan Pengalaman pada sebuah power plant (IPP) di Bekasi, hasil compressor wash yang didapatkan adalah, sbb:

GT Compressor Waterwash dengan memakai detergents Turboklenz dan Protoklenz (2 cycles) telah berhasil meningkatkan (recovery) daya mampu 10,5% (100% derating recovered).

Dapatkan informasi lebih lanjut dengan menghubungi PT ZEFA VALINDO JAYA, Phone: +6221 8873531 Fax: +6221 887352  Email: info@zevanya.com  Website: www.zevanya.com


Komentar

Postingan populer dari blog ini

It pays to talk with Minco the expert of gas turbine cleaner

What is the problems should be avoided ? We offer you the best solution how to solve it ‘An average 46,500KW power plant gas turbine with normal fouling and showing just a 3% power decrease and 1% heat rate increase can suffer a loss of performance costing more than $500,000 every year.’ Fouling refers to the accumulation of unwanted material on solid surfaces causing an undesirable roughness. In a gas turbine compressor this means deterioration in the aerodynamic form of the aerofoil blades and annulus surfaces, resulting in reduced air flow, lower efficiency and a lower pressure ratio. These losses of performance are indicated by a decrease in power output and an increase in heat rate which means lost profits and increased environmental damage. TYPES OF FOULING Hydrocarbons The worst fouling problems are caused by mixtures of liquids and oils or generally hydrocarbons, which deposit on the blades and form an oily film which catches dry particulate matter. This could be caused by the

Protoklenz GT - Water Based Detergent for Compressor Washing

Tinjauan mengenai ProtoKlenz GT Sebuah formula non-ionic kompleks yang ramah lingkungan – aman, penghancur lemak/grease yang terbaik, dirangkaikan dengan stabilizer yang sangat rendah kadar toksinnya sehingga tidak membahayakan bagi kesehatan. ProtoKlenz adalah bahan kimia yang berbahan dasar air dan telah diakreditasi dengan CEFAS (HOCNF) oleh PARCOM selaku  badan pengelola lingkungan, menegaskan status Protoklenz GT sebagai penerapan bahan kimia kompresor gas turbin yang paling ramah lingkungan di dunia.  ProtoKlenz digunakan di daerah yang dekat maupun yang jauh dari pantai dimana pertimbangan lingkungan dan melaksanakan peraturan-peraturan adalah hal yang paling penting. ProtoKlenz memungkinkan untuk disalurkan langsung ke laut. ProtoKlenz dapat langsung dipakai baik secara on-line dan off-line melalui  cleaning skids yang telah ada sebelumnya  (existing washing skids). ProtoKlenz  yang tersedia memiliki perbandingan cairan antara 4:1 dan 6:1